Senin, 17 Februari 2014

CANON PIXMA iP3680

Spesifikasi produk yang tertera sesuai dengan informasi yang diberikan, tidak menutup kemungkinan untuk terjadi kesalahan dalam penulisan atau penerimaan informasi yang di berikan untuk spesifikasi produk tersebut.
Pastikan anda bertanya kepada sales kami untuk detail spesifikasi dan update lengkapnya.
Download driver printer CANON PIXMA  iP3680 KLIK DI SINI

Detail dan Spesifikasi :

Max resolution 9600x2400 dpi / print speed black 26ppm / print speed color 17ppm

Kemampuan Resolusi Cetak. Printer Canon IP3680 adalah printer dengan hasil cetak yg mempunyai resolusi tinggi.  Kualitas cetakannya hampir sama dengan hasil cetakan printer laser.  Resolusi maksimal yg dihasilkan mencapai 9600×2400 dpi. Dengan resolusi tersebut, cetakan yg dihasilkan pasti tajam. Printer Canon IP3680 menggunakan teknologi vivid 5 colour ink system. Hal ini sangat berguna untuk menghasilkan gambar yg kualitas tajam. Teknologi vivid 5 colour ink system menggunakan 5 cartridge sekaligus. Jika Anda mengutamakan ketajaman hasil gambar, maka ini bukan menjadi masalah.

Kualitas Kecepatan Cetak. Printer Canon IP3680 adalah printer dengan kecepatan yg cukup tinggi. Untuk pencetakan dokumen hitam putih, Printer Canon IP3680 mempunyai kecepatan cetak maksimal 26 halaman per menit. Sedangkan untuk mencetak dokumen warna kecepatan cetak maksimal sampai dengan 17 halaman per menit. Dengan kecepatan tersebut, dalam waktu 1 jam kita bisa mencetak sampai 1500an dokumen. Untuk mendukung kecepatan tersebut, Canon IP3680 mempunyai mekanisme 2 way paper feeding. Dengan mekanisme ini akan memudahkan kita dalm memasang kertas. Printer ini mempunyai kapasitas  kertas maksimal sampai 150 lembar. Jadi sangat cocok untuk melakukan cetak dalam jumlah besar.
Fitur PictBridge Connectivity. Fitur Pictbridge connectivity adalah teknologi yg memungkinkan kita mencetak langsung dari perangkat kamera secara langsung. Jadi kita tidak perlu repot-repot lagi untuk memindahkan gambar ke komputer terlebih dahulu. Ini akan sangat menghemat waktu. Terlebih jika kita dalam keadaan terdesak. Hanya dengan menghubungkan kamera ke printer, maka kita bisa langsung mencetaknya. 
Printer Canon IP3680 mempunyai ukuran dimensi (panjang x lebar x tinggi) 431 x 296 x 153 mm dengan berat 5,6 kg Cukup berat untuk ukuran sebuah printer. Selain menggunakan koneksi pictbridge, Canon IP3680 juga menggunakan koneksi USB 2.0. Penggunaan USB bisa dilakukan untuk penggunaan normal.
Tinta / Toner Cartridge

Konsumabel
CLI-821BK
CLI-821C
CLI-821M
CLI-821Y
PGI-820BK


 

1 komentar:

  1. Betway Asia - Legalbet.co.KR - Sports Betting
    Betway 1xbet is one of the largest betting companies in the world and one of the biggest online sports betting providers. Founded in 2006, Betway is one 바카라 사이트 of the fastest growing and kadangpintar most

    BalasHapus